Kamis, 28 November 2013

RAGAM BAHASA

Ragam bahasa adalah varian dari sebuah bahasa menurut pemakai. Macam-macam variasi bahasa berupa dialek, aksen, laras, dan gaya yang khas. Karena kita orang Indonesia banyak ragam bahasa yang dipergunakan tergantung kita tinggal dimana. Karena di Indonesia terdapat banyak pulau tentu bahasa untuk percakapan yang dipergunakan berbeda pula.
Berdasarkan pokok pembicaraan, ragam bahasa dibedakan antara lain;

-Ragam bahasa undang-undang
 Yaitu bahasa yang ditulis kedalam buku undang-undang

-Ragam bahasa jurnalistik
 Yaitu bahasa yang digunakan dalam memberitahukan atau menuliskan suatu peristiwa

-Ragam bahasa ilmiah
 Bahasa yang digunakan dalam penulisan ilmiah

-Ragam bahasa sastra
 Bahasa yang digunakan dalam buku-buku sastra

 Berdasarkan media pembicaraan, ragam bahasa dibedakan atas:
 Ragam lisan yang antara lain meliputi:

-Ragam bahasa cakapan
 Bahasa yang digunakan dalam bahasa sehari-hari

-Ragam bahasa pidato
 Bahasa yang digunakan dalam menyampaikan sesuatu

-Ragam bahasa kuliah
 Bahasa yang digunakan dalam percakapan antar mahasiswa dan dosen

-Ragam bahasa panggung
 Bahasa yang digunakan dalam bahasa pentas

Ragam bahasa menurut hubungan antar pembiacara dibedakan menurut akrab tidaknya pembicara

-Ragam bahasa resmi
 Bahasa yang digunakan jika kita menyampaikan sesuatu atau berbicara dengan orang penting dengan menggunakan EYD

-Ragam bahasa akrab
 Bahasa yang digunakan antar sesama teman

-Ragam bahasa agak resmi
 Bahasa yang digunakan antara ayah dengan seorang teman

-Ragam bahasa santai
 Bahasa yang digunakan dalam bahasa sehari-hari

Tidak ada komentar:

Posting Komentar